INILAH FAKTA YANG SEBENARNYA BAHAYA MEMBUNYIKAN/MENGKRETEK SENDI

Maret 14, 2017

KesehatanGratis - Apakah Anda sering membunyikan sendi-sendi badan Anda saat terasa pegal? Banyak orang yang bilang hal itu berbahaya. Tapi apakah hal itu benar? Temukan faktanya di bawah ini.


Membunyikan jari dan sendi-sendi badan saat lagi pegal terkadang terasa melegakan, bahkan mungkin memuaskan. Namun, para dokter tidak menganjurkan kita terlalu sering membunyikan buku jemari karena menurut beberapa penelitian, kebiasaan ini bisa menimbulkan cedera. Dulu ada dugaan membunyikan jari bisa menyebabkan arthritis, tapi belakangan anggapan tersebut terbantahkan.

Sebelum membahas masalah sendi yang bisa dibunyikan, ada baiknya kita mengetahui mengapa sendi bisa bunyi saat digerakan.

Di dalam sendi ada cairan sendi/pelumas dan gas untuk menjaga kestabilan sendi sehingga sendi bisa bergerak dengan leluasa tanpa rasa sakit. Bila pelumas dan gas ini berkurang maka tulang rawan yang ada pada ujung tulang yang membentuk sendi akan bergesekan sehingga menimbulkan keluhan.

Bunyi yang muncul saat sendi digerakan disebabkan oleh gelembung gas pada cairan sendi yang ‘pecah’. Jadi hal ini merupakan sesuatu yang wajar alias normal terjadi.

Nah, bagaimana jika sendi sering dibunyikan, apakah akan bermasalah? Tentu tidak karena yang dilakukan sejatinya adalah sesuatu yang normal pada sendi.

Menjadi masalah jika cairan sendi berkurang sehingga ‘memaksa’ membunyikan sendi akan menyebabkan tulang rawan bergesekan dan menimbulkan keluhan. Jadi, selama sendi dalam kondisi sehat, tidak masalah sebenarnya sering sering membunyikan sendi.

Cuma hati-hati bila membunyikan tulang leher (kerap dilakukan oleh tukang cukur saat pijat leher). Memaksa membunyikan sendi leher bisa menyebabkan masalah pada tulang leher. Sebagaimana kita tahu, pada tulang leher terdapat serat serat saraf yang sangat vital bagi kehidupan manusia. Bila tulang leher patah atau dislokasi saat dibunyikan paksa bisa berakibat fatal.

Tolong bagikan info ini ke teman, kerabat, dan juga keluarga Anda.



Previous
Next Post »
0 Komentar